Pengumuman Lowongan Kerja PLN 2017

Kali ini kami akan memberikan informasi mengenai pengumuman pendaftaran lowongan kerja PLN bulan Februari – Maret 2017. Menurut pengumuman rekrutmen PLN dari website resmi https://rekrutmen.pln.co.id/  menyebutkan jika Pendaftaran rekrutmen akan dibuka tanggal 25 Februari 2017. Kami juga akan memberikan informasi mengenai syarat pendaftaran PLN 2017 sehingga Anda dapat mempersiapkan diri terlebih dahulu untuk nantinya mendaftar secara online.

Pengumuman Lowongan Kerja PLN 2017

Ditahun 2017 ini, PT PLN akan memilih calon kandidat yang terbaik yang memenuhi kriteria. Anda yang memiliki jurusan Teknik Elektro dan teknik listrik sangat berpeluang untuk menjadi bagian dari PT PLN Indonesia. Tidak hanya Sarjana saja, Anda yang memiliki ijasah Diploma juga berkesempatan untuk ikut di dalam rekrutment PLN 2017.

Pengumuman lowongan kerja PLN 2017 akan di buka pada tanggal 25 Februari 2017 serentak di 7 kota diantaranya Yogyakarta, Denpasar, Makassar, Bandar Lampung, Pekanbaru, Balikpapan serta Manado. 

Pembukaan pendaftaran PLN akan bersamaan dengan career days Universitas Gajah Mada Yogyakarta yang ke 21 di JEC Jogjakarta pada tanggal 25 sampai dengan 26 Februari 2017. Perusahaan juga akan me-launching system aplikasi penerimaan pegawai baru dengan system member online yang berbasis aplikasi web.

Dengan aplikasi berbasis web ini, maka para pendaftar dapat melihat informasi pengumuman rekrutmen PLN serta informasi lowongan kerja PLN.

Dalam lowongan kerja PLN 2017 ini, para pelamar tidak harus mengumpulkan berkas persyaratan lamaran pekerjaan seperti tahapan seleksi sebelumnya. Anda cukup masuk pada aplikasi berbasis web dan melakukan pendaftaran secara online.

Namun Anda sebaiknya juga mempersiapkan softcopy berbagai berkas seperti ijazah, transkip nilai, akte kelahiran serta sertifikasi kemampuan bahasa inggris. Semua ini akan mempermudah Anda semua untuk melakukan pendaftaran dan dapat dikelola secara transparan dan profesional.

Dalam lowongan kerja PLN 2017 ini, setidaknya PT PLN akan membutuhkan tenaga sebanyak 6056 pegawai dari seluruh wilayah Indonesia. 

PT PLN sendiri merupakan badan usaha milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang listrik nasional. Perusahaan PLN menjadi BUMN yang menjalankan kegiatan listrik secara nasional untuk penyaluran listrik di setiap konsumen baik skala industri maupun rumah tangga.


Formasi rekrutmen PLN 2017

Berikut kami berikan formasi rekrutment pegawai PLN 2017

Pengumuman Pendaftaran Lowongan Kerja PLN Februari – Maret 2017
image credit: www.lowongankerja15.com

Syarat pendaftaran PLN

Untuk persyaratan pendaftaran pegawai PLN 2017 adalah sebagai berikut :

Pelamar belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama Diklat Prajabatan

Diutamakan laki – laki

Lulus S1 / D-IV atau Diploma III (D-III) dengan batas usia sebagai berikut :
  • S1/D-IV minimal kelahiran 1991 dan sesudahnya
  • D-III minimal kelahiran 1993 dan sesudahnya

Minimal IPK (dalam skala 4) adalah sebagai berikut:
  • Teknik industry IPK ≥ 3.00
  • Jurusan teknik lainnya adalah ≥ 2.75

Untuk lulusan luar negeri, harus dilakukan konversi untuk nilai IPK yang masing – masing nilai IPK dengan skala 4 (nilai empat ialah nilai tertinggi)

Para peserta juga tidak dianjurkan sedang dalam mengikuti pendaftaran lowongan kerja PLN pada even lainnya.

Untuk tahapan seleksi lowongan kerja PLN 2017 meliputi :

Seleksi Andministrasi;
  • Tes akademik serta bahasa Inggris;
  • Tes Intelegensi;
  • Tes Psikologi PLN (meliputi soal Psikotes PLN);
  • Tes Kesehatan ( Untuk pelamar penyandang disabilitas akan menggunakan persyaratan khusus sesuai dengan ketentuan dan kebutuhan yang berlaku);
  • Tes wawancara
  • Diklat Prajabatan

Catatan : Urutan mengenai tahapan seleksi ini bisa berubah sesuai dengan kebijakan dan kebutuhan PT PLN (Persero)

Untuk lokasi tes seleksi Lowongan Kerja PLN 2017 ini akan di adakan di 7 kota yaitu Makassar, Denpasar, Yogyakarta, Pekanbaru, Bandar Lampung, Balikpapan dan Manado.

Calon peserta seleksi yang lolos psikotes WAJIB untuk melengkapi berkas pendaftaran dan jika tidak maka peserta akan dinyatakan GUGUR. Berikut berkas yang harus dilengkapi saat tes kesehatan :
  • Surat lamaran ditujukan pada PT PLN (Persero) c.q Kepala Divisi Pengembangan Talenta;
  • CV atau daftar Riwayat Hidup;
  • Foto copy akte kelahiran;
  • Foto copy ijazah atau surat keterangan LULUS yang telah di legalisasi oleh yang berwenang;
  • Fotocopy transkip nilai terakhir yang sudah dilegalisasi;
  • Fofocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP);
  • Surat keterangan belum menikah dari kelurahan setempat;
  • Pas foto 3 x 4 sebanyak 2 lembar dengan ditulis nama peserta di bagian belakang foto;
  • Untuk peserta dari lulusan luar negeri harus melampirkan Surat Keterangan dari Dikti tentang kesetaraan jenjang pendidikan serta IPK;
  • Untuk peserta lulusan program Lintas Jalur yakni D-III yang meneruskan ke jenjang berikutnya (S1/D-IV) wajib untuk melampirkan transkip nilai dan ijasah D-III yang sudah dilegalisasi.;
  • Berkas dimasukkan kedalam amplop (warna merah untuk D-III dan warna biru untuk S1/D-IV) sesuai dengan urutan seperti diatas dan menuliskan nama serta kode yang dilamar masing – masing peserta di bagian cover map.

Jika Anda tertarik untuk ikut mendaftar di lowongan kerja PLN 2017 ini, maka segera bersipa - siap untuk segera mendaftar dengan melengkapi berkas pendaftaran sesuai dengan syarat pendaftaran PLN diatas.

Persiapkan juga softcopy terutama KTP, ijasah dan transkip nilai, akte kelahiran serta sertifikasi bahasa Inggris. Untuk sertifikat Bahasa Inggris sebaiknya memperhatikan :

Lowongan kerja PLN 2017
image credit: www.lowongankerja15.com

Dalam Rekrutment PLN 2017 ini maka perlu diperhatikan hal – hal berikut ini :
  • Hanya kandidat terbaik yang akan segera diproses kedalam tahapan berikutnya
  • Dalam semua tahapan seleksi lowongan kerja PLN 2017 ini tidak akan dipungut biaya sepeserpun
  • Semua keputusan Tim Penerimaan Pegawai tidak bisa diganggu gugat serta tidak ada korespondensi
  • Anda harus memastikan dalam proses pendaftaran PLN 2017 ini tidak ada pungutan biaya
  • Tidak ada system penggantian atau refund biaya seperti transportasi dan lain – lain. PT PLN (persero) juga tidak bertanggung jawab terhadap kerugian yang dialami peserta jika ada yang mengatasnamakan PT PLN (Persero) untuk penipuan dan lain – lain. 
  • Selalu waspada terhadap penipuan yang sering kali terjadi
  • Informasi selanjutnya bisa Anda kunjungi di : https://rekrutmen.pln.co.id/

Demikian informasi mengenai lowongan kerja PLN 2017, semoga membantu Anda semua untuk mendapatkan pekerjaan sesuai dengan impian dan cita – cita. Pengumuman rekrutmen PLN 2017 ini akan menjadi salah satu perekrutan pegawai dengan jumlah yang besar. Untuk itu bagi yang merasa memiliki syarat seperti ketentuan bisa segera mempersiapkan diri untuk mengikuti pendaftaran PLN 2017.