Lowongan Kerja Kemensos Januari – Februari 2017 Pendamping Sosial KAT

Kemensos atau Kementrian Sosial yang dulu di kenal dengan Dinas Sosial di tahun 2017 ini membuka lowongan pekerjaan bagi putra – putri terbaik bangsa. Perekrutan untuk menjadi Pendamping Sosial KAT / Komunitas Adat Terpencil ini nantinya akan disebar ke beberapa wilayah di pulau Jawa. Beberapa daerah yang menjadi target seperti Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Lowongan Kerja Kemensos Januari – Februari 2017 Pendamping Sosial KAT

Tujuan dari program pemerintah Kementrian Sosial ini adalah mewujudkan semangat NAWACITA untuk membangun Indonesia pinggiran dengan cara memperkuat daerah – daerah serta desa dalam mewujudkan kerangka Negara Indonesia bersatu serta mewujudkan dan memastikan jika Negara Indonesia selalu hadir memberikan rasa keamanan dan kesejahteraan.

Lowongan kerja kemensos ini mulai di buka pada tanggal 20 Januari sampai dengan 16 Februari 2017. Diharapkan bagi putra – putri terbaik bangsa untuk ikut andil dalam mewujudkan cita – cita memajukan daerah yang ada di Indonesia. Diharapkan para pelamar memiliki rasa cinta tanah air, memiliki jiwa petualang, setia kawan, memiliki kemampuan berkreasi serta inovatif dengan terlebih dahulu memenuhi persyaratan yang ada.

Adapun persyaratan umum untuk mengisi lowongan kerja Kementrian Sosial tahun 2017 sebagai pendamping KAT adalah sebagai berikut :

A. Persyaratan Umum
  1. Merupakan Warga Negara Republik Indonesia (WNI)
  2. Usia maks 39 th pada 1 April 2017
  3. Belum menikah
  4. Pendidikan min. S1 / Diploma IV. Diutamakan pelamar lulusan Kesejahteraan Sosial /Pekerjaan Sosial. IPK min. 2.75
  5. Bersedia untuk di tempatkan diseluruh daerah pemberdayaan KAT
  6. Sehat secara jasmani / rohani dan tidak mengkonsumsi Narkoba
  7. Memiliki persetujuan orang tua / wali
  8. Bukan merupakan tersangka kasus / tindak pidana apapun oleh pihak berwajib
  9. Tidak merupakan anggota partai politik / afiliasi apapun
  10. Tidak terikat oleh pekerjaan tetap apa saja / pekerjaan tidak tetap


B. Persyaratan khusus
  1. Memiliki dedikasi serta komitmen tinggi untuk pendampingan komunitas
  2. Memiliki pengetahuan yang baik terhadap otonomi daerah, pembangunan dalam bidang kesejahteraan sosial, birokrasi pemerintahan serta Komunitas Adat Terpencil (KAT)
  3. Diutamakan memiliki pengalaman dalam bidang pendampingan sejenis dantaranya relawan bencana aktifis kemanusian serta sosial kemasyarakatan lainnya
  4. Sanggup melakukan kerjasama dan koordinasi
  5. Sanggup membuat planning rencana kerja identifikasi serta menyusun prioritas masalah serta menentukan target kerja
  6. Memiliki inisiatif di dalam memecahkan masalah serta dapat melibatkan potensi dan sumber dari pihak terkait di tingkat lokal, regional maupun nasional
  7. Bisa mengoperasikan komputer serta diutamakan mempunyai laptop yang bisa terkoneksi intenet
  8. Diutamakan Putra daerah sesuai lokasi KAT yang memiliki domisili di Jawa barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Yogyakarta serta DKI Jakarta dan Banten.
  9. Bersedia untuk ditempatkan pada daerah / lokasi KAT diseluruh wilayah Indonesia selama 8 bulan berturut – turut mulai April s/d November 2017


C. Tata Cara Pendaftaran
1. Surat lamaran ditulis tangan, diberi materai Rp.6.000,- ditujukan pada Ketua Panitia Terbuka Pendamping Sosial Komunitas Adat Terpencil Profesional Tahun 2017 dengan terlebih dahulu melampirkan berkas sebagai berikut :
a. Fotocopy KTP yang masih berlaku
b. Fotocopy ijazah min. Sarjana / Diploma IV yang telah dilegalisir
c. Daftar Riwayat Hidup
d. Fotocopy sertifikat pendidikan, penugasan, kursus, pelatihan serta sejenisnya yang sesuai dan atau berkaitan dengan tugas – tugas dalam pendampingan
e. Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani serta Bebas Narkoba terbaru dari Rumah sakit Pemerintahan sekitar
f. Surat keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari lembaga kepolisan daerah setempat (asli & masih berlaku)
g. Surat Pernyataan Persetujuan Orang Tua / Wali dengan materai Rp.6.000,-
h. Pas photo berwarna dengan ukuran 4x6 berjumlah 3 lb

2. Berkas lamaran diantar langsung / melalui pos dan sudah harus diterima Panitia Seleksi paling lambat 16 Februari 2017 (Cap Pos) pukul 16.00 WIB dalam 1 amplop tertutup yang ditujukan pada :

Lowongan Kerja Kemensos Januari – Februari 2017 Pendamping Sosial KAT

Untuk Jadwal Seleksi, Tahapan Seleksi dan Ketentuan – Ketentuan Lain simak dibawah ini :

Lowongan Kerja Kemensos Januari – Februari 2017 Pendamping Sosial KAT

Lowongan Kerja Kemensos Januari – Februari 2017 Pendamping Sosial KAT



Nah, bagi Anda yang berminat serta memiliki persyaratan seperti tercantum diatas, bisa segera mempersiapkan diri untuk segera mendaftar. Semoga info lowongan kerja Kementrian Sosial 2017 ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan. Semoga sukses selalu!

Info Lowongan Pekerjaan Sarjana lainnya :