PT. Schneider Electric Manufacturing Batam
PT. Schneider Electric Manufacturing Batam
Schneider Electric adalah perusahaan Perancis yand didirikan oleh dua bersaudara pada tahun 1836. Pada awal abad ke-20, Schneider et Cie bekerja sama dengan Westinghouse Systems sebuah grup yang bergerak di bidang elektrik. Dari situ mereka membuat motor elektrik dan lokomotif. Setelah Perang Dunia II bisnis peralatan perang mulai ditinggalkan dan beralih ke pekerjaan teknik elektrik, besi serta baja. Perusahaan ini tetap menangani sektor ini sampai awal tahun 1980.

Pada tahun 1981, Grup Schneider terpecah, fokus di elektrik dan pengontrolan industri. Hal ini diikuti strategi akuisisi Telemecanique (1988), Square D (1991), Merlin Gerin (1992), dan APC (2007). Merek-merek itulah yang menjadi produk andalan yang ditawarkan perusahaan. Tahun 1999, Groupe Schneider berganti nama menjadi Schneider Electric.

PT. Schneider Electric Manufacturing Batam
Batamindo Industrial Park
Jl. Beringin Blok 4, Muka Kuning, Sei Beduk, Batam
Telepon : +62 778 611133